Foto bersama Ketua TP PKK Pusat, Ny Tri Tito Karnavian di dampingi Pj Gubernur Papua Tengah, Ribka Haluk dan Ketua TP PKK Kabupaten Mimika, Susi Rettob, Jumat (26/7/2024)
TIMIKA, (timikabisnis.com) – Ketua Umum Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Pusat, Ny.Tri Tito Karnavian mendorong TP PKK Kabupaten tingkat kegiatan sampai tingkat bawah.
Hal itu disampaikan oleh Ketua Umum Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Pusat, Ny.Tri Tito Karnavian pada awak media pada sela sela kegiatan saat melakukan kunjungan di Distrik Kwamki Narama, Kabupaten Mimika, Provinsi Papua Tengah, Jumat (26/7/2024).
Pada kunjungannya tersebut, Ketua TP PKK Pusat, Ny Tri Tito Karnavian di dampingi didampingi Pj Gubernur Papua Tengah, Ribka Haluk dan Ketua TP PKK Kabupaten Mimika, Susi Rettob.
“Kami terus mendorong agar TP PKK di Kabupaten Mimika terus tingkatkan program kegiatannya dan turun ke lapangan agar menyentuh langsung dengan masyarakat, sehingga bisa mengetahui apa saja yang dibutuhkan masyarakat di tingkat bawa, seperti bidang kesehatan, pendidikan, keamanan serta bidang sosial,”tegas Ketua TP PKK Pusat Ny.Tri Tito Karnavian.
Lanjut kata Dia, Kita akan terus menggerakan agar para kader kader punya program yang nyata, yang betul betul untuk memenuhi kebutuhan masyarakat.
Selain itu ia mengatakan bahwa kunjungan ini dilakukan dalam rangka memperingati Hari Anak Nasional. Sebagai Ketua TP PKK Pusat, beliau juga mendorong agar pengurus TP PKK di tingkat Kabupaten Mimika hingga tingkat distrik lebih aktif dalam meningkatkan kegiatan mereka dan langsung menyentuh masyarakat.
Ia mengungkapkan keprihatinannya terhadap banyaknya kasus kekerasan yang menimpa perempuan, anak, dan Lansia di Papua. Sehingga diharapkan agar semua pihak dapat bersama-sama menjaga keamanan agar situasi tetap kondusif dan tidak ada konflik yang meningkatkan jumlah korban dari kalangan perempuan, anak, dan Lansia.
Program kerja PKK di Papua, lanjutnya, akan disesuaikan dengan kondisi wilayah untuk memastikan keselamatan para kader.
“Untuk melaksanakan program dan kegiatan, kita harus menyesuaikan dengan kondisi wilayah, karena keselamatan para kader menjadi prioritas,”ungkapnya.
Pada kunjungan tersebut, Ny.Tri Tito Karnavian menyerahkan berbagai bantuan, seperti paket perlengkapan sekolah untuk SD Inpres I Kwamki Narama dan TK Negeri 6 Kwamki Narama, serta 600 bibit cabai secara simbolis. Selain itu, beliau juga menyerahkan dokumen Administrasi Kependudukan (Adminduk), dan mengunjungi stand pembuatan noken dan tauri, serta memberikan vitamin A, imunisasi polio, dan paket suplemen darah untuk remaja dan ibu hamil. (Anis)