Ketua Komisi C DPRD Mimikan Elminus B Mom / Foto : Husyen abdillah opa
Timika, (timikabisnis.com) – Untuk meningkatkan kinerja dalam hal meningkatkan tugas pengawasan, budgeting dan legislasi, seluruh anggoata Komisi C DPRD Mimika, pada Selasa (9/6) pagi menggelar rapat internal dan disepakati akan segera mengunjungi 16 Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang ada kaitannya dengan tugas dan fungsi Komisi C yang ada di lingkup Pemerintah kabupaten Mimika.
“Komisi pada hari ini menggelar rapat internal untuk mulai lihat tugas dan agenda kegiatan,” kata Ketua Komisi C DPRD Mimika Elminus B Mom saat ditemui usai pertemuan, di kantor DPRD Mimika, Selasa (9/6).
Dijelaskan Elminus, bahwa rapat tersebut berkaitan dengan infrastruktur, pendidikan kesehatan, ketenagakerjaan yang berada di 16 OPD dilingkungan Pemkab Mimika. Karena Komisi C memiliki tugas dan fungsi terkait program-program yang akan dilaksanakan tahun ini, program mana-mana saja yang sudah dijalankan dan mana saja yang belum.
Kata dia, nantinya hasil dari kunjungan tersebut menjadi dasar untuk mencocokanatau mensinkronkan yang akan diajukan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Perubahan tahun 2020.
“Kami rapat berhubungan dengan 16 OPD masing-masing, setelah itu kami akan kunjungan ke lapangan. Seperti dinas pendidikan, kesehatan, tenaga kerja dan lain-lain. Apa yang mereka sudah kerjakan, dan mana yang belum,” ungkapnya.
Ia mengakui, banyak anggaran yang direfocusing pada Penanganan Covid-19, sehingga pihaknya akan melihat apakah bisa di dorong pada perubahan atau didorong pada APBD tahun 2021.
“Nanti akan kita lihat di perubahan, kalau tidak yah kita dorong di tahun depan. Karena kita tahu di dinas-dinaskan sudah potong anggaran atau dikurangi, jadi nanti kita akan lihat lagi di perubahan,” akunya. (opa)