Hari ke 91 Tidak Ada Penambahan kasus Baru, Jumlah Kumulatif 367

Update dari TGTPP Covid-19 Kabupaten Mimika, Per hari, Rabu 24 Juni 2020/ Foto : Istimewa

TIMIKA,(timikabisnis.com) – Sesuai Rillis resmi dari Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan  (TGTPP) Covid-19 Kabupaten Mimika, Papua, per hari Rabu (24/6) malam ini, dari 105 specimen tidak ditemukan kasus baru yang terkonfirmasi positif  dengan jumlah kumulatif 367.

TGTPP menyebutkan, pada hari ini dari 105 spesimen tidak ditemukan kasus positif covid19, sehingga tidak terjadi penambahan kasus dalam 24 jam terakhir.

“Secara keseluruhan specimen yang diperiksa meningkat menjadi 3,192 spesimen. Pada hari ini terdapat kemajuan dalam pengobatan dan tatalaksana medis yang dibuktikan dengan bertambahnya 3 orang pasien yang dinyatakan sembuh dari RSUD Mimika sehingga jumlah pasien sembuh dalam 24 jam meningkat dari 269 orang naik menjadi 272 orang. Sedangkan selama 24 jam terakhir tidak terjadi peningkatan kasus kematian sehingga jumlah pasien meninggal masih tetap 6 kasus,”tulis dari Tim Gugus Tugas Covd-19 yang diterima redaksi. Timikabisnis.com, Rabu (24/6) malam.

Disebutkan, bahwa hari ini adalah adalah hari ke-91 sejak kasus pertama ditemukan pada 25 maret 2020, dengan pendekatan Deteksi, Tracing, Treatment dan Isolasi berkembang mulai dari 1 kasus dan pada hari ini menjadi 367 kasus.

Situasi pandemic Covid- 19 di Kabupaten Mimika mulai membaik setelah sejak tanggal 25 Maret 2020 lalu, pemerintah kabupaten Mimika melalui gugus tugas percepatan penanganan Covid-19 melakukan tanggap dan respon cepat terhadap penyebaran covid19 saat itu yang memiliki hubungan erat dengan kasus-kasus yang ditemukan di daerah Jakarta dan Lembang Jawa Barat kemudian muncul klaster Surabaya dan Makassar.

Dengan bertambahnya 3 pasien sembuh, maka menurunkan jumlah pasien Covid-19 yang sedang diisolasi oleh tim medis rumah sakit dari  92 orang,  dihari kemarin tersisa 89 orang yang masing-masing ditangani oleh RSUD Mimika : 42 orang, RS. Tembagapura : 46 orang dan RSMM sebanyak 1 orang.

Selain tidak tidak temukan kasus positif covid19, dihari ini hanya penambahan 1 orang yang ditetapkan sebagai PDP sehingga jumlah PDP yang diisolasi berjumlah : 22 orang, sedangkan ODP dihari ini tidak ditemukan namun penemuan OTG bertambah 39 kasus baru sehingga total OTG meningkat menjadi 1,068 orang.

Data-data diatas menunjukan bahwa seluruh masyarakat Mimika telah mampu mengendalikan penyebaran Covid19, namun kewaspadaan dan displin masih harus dilakukan dengan selalu menggunakan masker jika keluar rumah, selalu mencuci tangan pakai sabun dibawah air mengalir sebelum menyentuh daerah wajah dan jangan lupa menjaga jarak fisik saat bertemu dengan kerabat maupun berada di tengah-tengah kerumunan banyak orang.

Saat ini novel Corona virus-2 telah menjadi bagian dari hidup kita, namun bukan berarti kita kalah melainkan kita hampir memenangkan wabah ini. Satu-satunya cara yang bisa kita lakukan adalah displin melaksanakan protocol kesehatan disaat kita berada diluar rumah. Sampai saat ini belum ada vaksin untuk memenangkan pertarungan ini, namun kita punya kekuatan terbesar adalah disiplin melaksanakan protocol kesehatan secara konsisten. (*opa)

 

Administrator Timika Bisnis

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *