Januari Hingga Desember, SAR Timika Tangani 25 Operasi

Charles Y. Batlajery/Foto : Istimewa

Timika, (timikabisnis.com) – Kepala Sub Seksi Operasi dan Siaga SAR Timika, Charles Y. Batlajery, mengatakan bahwa sejak Januari 2022 hingga Desember 2022 pihaknya telah melaksanakan 25 operasi SAR di wilayah kerja Kantor SAR Timika.

“Operasi SAR Sampai tanggal 22 Desember dari 1 Januari 2022 sampai 22 Desember 2022 ini adalah 25 operasi SAR yang Sudah dilaksanakan oleh SAR Timika,”kata Charles,saat ditemui di Graha Eme Neme Yuaware, Kamis (22/12/2022).

Dari 25 operasi yang dilaksanakan tersebut, korban yang berhasil selamat dievakuasi sebanyak 89 orang, sementara korban meninggal dunia sebanyak 19 dan korban yang hilang sebanyak 2 orang.

“Ini di wilayah kerja Basarnas Timika, wilayah kerja SAR Timika adalah Kabupaten Kaimana,Asmat dan Timika, yang paling banyak terjadi kecelakaan adalah kecelakaan pelayaran,”kata Charles.

Dirinya menghimbau kepada para nelayan atau masyarakat yang beraktivitas di air untuk mematuhi peraturan keselamatan.

“Minimal menggunakan life jaket atau ketika mau keluar harus mematuhi aturan jika ada peringatan tinggi gelombang dari BMKG maka disesuaikan,pada saat gelombang sudah aman untuk melaksanakan pelayaran baru melaksanakan pelayaran”kata Charles.(sel)

Administrator Timika Bisnis

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *