Staff Ahli Bupati Mimika Bidang Ekonomi dan Keuangan, Maria Rettob saat menyematkan tanda peserta kepada perwakilan peserta Wasit C2 dan C3 pada acara pembukaan Pelatihan IP dan wasit oleh Askab PSSI Mimika di Hotel Cartens Timika, Selasa (27/9/2022)/Foto : husyen opa
TIMIKA, (timikabisnis.com) – Dalam rangka peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM) khususnya Perangkat Pertandingan dalam sebuah Kompetisi resmi, Asosiasi PSSI KabupatenĀ (ASKAB) Mimika melaksanakan pelatihan atau kursus bagi Inspektur Pertandingan (IP), Wasit C2 Nasional dan Wasit C3.
Kegiatan Pelatihan Pengawas Pertandingan dan Wasit yang dilaksanakan ASKAB PSSI Mimika diikuti oleh 40 peserta dengan rincian, Peserta Pengawas Pertandingan 10 peserta, Wasit Lisensi C2 Nasional 10 peserta dan Lisensi Wasit C3 sebanyak 20 orang.
Pembukaan kegiatan pelatihan IP dan Wasit dibuka secara resmi oleh Staff Ahli Bupati Bidang Ekonomi Dan Keuangan, Maria Rettob mewakili Bupati Mimika yang ditandai dengan penyematan tanda peserta, kegiatan berlangsung di Hotel Cartenz, Selasa (27/9/2022).
Sraff Ahli BidangĀ ekonomi dan keuangan Maria Rettob dalam sambutannya mengatakan, bahwa dalam menghasilkan sebuah pertandingan atau kompetisi sepak bola yang berkualitas dan bermutu dibutuhkan seorang penengah yang disebut wasit, dan tugas wasit harus diakui memiliki tugas yang sangat berat, begitu juga dengan perangkat lainnya seperti asisten wasit dan pengawas pertandingan.
“Karena wasit merupakan salah satu unsur penting jalannya sebuah pertandingan, sehingga wasit dituntut untuk memiliki kemampuan dalam memimpin dan mengambil Sebuah keputusan. Karena itu, wasit perlu memiliki modal pengetahuan dan ketegasan dalam mengambil keputusan atau menghukum. Karena itu pelatihan atau peningkatan SDM bagi wasit dan pengawas pertandingan sangat dibutuhkan, “ungkapnya.
Peserta Pelatihan Wasit C2 dan C3 Nasional Askab PSSI Mimika sedang mengikuti pelatihan oleh instruktur Pelatih dari PSSI Pusat yang diselenggarakan di Hotel Catens Timika, Selasa (27/0/2022)/Foto : husyen opa
Mewakili pemerintah kabupaten Mimika, Maria Rettob menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada pengurus Askab PSSI Mimika yang telah menggelar kegiatan pelatihan dalam rangka menyiapkan wasit dan pengawas pertandingan yang berkualitas.
Sekretaris Askab PSSI Mimika, Samuel Bobby Yakadewa mewakili Ketua Askab PSSI Mimika, Michael R GomarĀ mengatakan, kegiatan pelatihan wasit C2 dan C3 serta Pelatihan Pengawas Pertandingan merupakan agenda dan program kerja dari kepengurusan Askab PSSI Mimika tahun anggaran 2022.
“Saya berharap kepada seluruh peserta agar mengikuti kegiatan pelatihan dengan menghadirkan instruktur dari PSSI Pusat, ini momen berharga bagi peserta khususnya di kabupaten Mimika karena seluruh biaya digratiskan dan ditanggung oleh Askab PSSI Mimika. Manfaatkan kesempatan ini dengan mengikuti secara baik dari awal hingga selesai, “pinta Bobby Yakadewa.
Kegiatan pelatihan wasit dan pengawas pertandingan akan berlangsung selama seminggu. (opa)