MIMIKA, (timikabisnis.com) — Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kabupaten Mimika mencatat realisasi pendapatan hingga pertengahan Oktober 2025 telah mencapai Rp4,8 triliun atau 78 persen dari target tahun ini sebesar Rp6,1 triliun.
Kepala Bapenda Mimika, Dwi Cholifah, menjelaskan bahwa capaian tersebut menunjukkan tren positif menjelang akhir tahun. Dari total pendapatan itu, Pendapatan Asli Daerah (PAD) tercatat sebesar Rp369 miliar lebih dari target Rp494 miliar lebih.
Sementara itu, Dana Bagi Hasil (DBH) yang telah diterima mencapai Rp1,6 triliun dari target Rp2,3 triliun, sehingga masih terdapat kekurangan sekitar Rp785 miliar.
“DBH ini terdiri dari royalti, Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) pertambangan, serta Pajak Penghasilan (PPh). Biasanya, DBH triwulan keempat kita terima pada November atau awal Desember,” jelas Dwi saat ditemui usai menghadiri kegiatan di Hotel Grand Tembaga, Rabu (22/10/2025).
Meski masih ada sisa target sekitar Rp1,3 triliun yang harus dicapai hingga akhir tahun, Dwi tetap optimis Mimika mampu merealisasikan pendapatan sesuai dengan rencana.
“Kami optimis realisasi pendapatan ini bisa tercapai pada akhir tahun 2025, sesuai target yang ditentukan,” tandasnya. (Lyddia Bahy)

